Mau Istirahat Berkualitas? Stop Tidur Bareng Ponsel

Diposting oleh Noordianto Catur | Label: , | Posted On Selasa, 29 April 2014 at 03.39

Jakarta - Seakan tak puas menemani aktivitas sehari-hari, penggunaan ponsel juga sering bablas sampai dibawa ke tempat tidur. Sebuah survei menyebutkan bahwa sebagian besar pengguna ponsel selalu membawa ponsel miliknya menemani tidur.

Sebuah survei yang dilakukan oleh Big Brand Beds, perusahaan asal Inggris, mengungkapkan bahwa 95% pengguna ponsel kerap membawa ponsel miliknya ke tempat tidur. Sekadar mengakses Facebook, Twitter, Path, mengobrol dengan teman via WhatsApp ataupun bermain game.

Adapun rentang umur yang melakukan itu didominasi oleh usia 18-29 tahun. Dari presentase 95% tersebut, bahkan seperti detikINET kutip Ubergizmo, Selasa (29/4/2014), 50% di antaranya rela terbangun pada dini hari hanya untuk mengecek notifikasi yang masuk pada ponselnya.

Selain itu, 63% koresponden juga mengaku menjalani tidur yang tak nyaman. Meski tidak dijelaskan, selain tingkat stress ataupun konsumsi kafein berlebih, penggunaan ponsel sebelum tidur mulai disebut-sebut sebagai faktor yang mengakibatkan hal tersebut. 

Tak dapat dipungkiri, hasil survei tersebut memang bisa dibilang mewakili aktivitas harian pengguna ponsel saat ini. Fungsi ponsel yang tak lagi sekadar untuk menelepon dan berkirim SMS, dengan sendirinya memang telah membuat penggunanya melakukan ‘ritual malam' tersebut yang berujung menurunnya kualitas tidur.

Tanggapan :

Kemajuan teknologi yang semakin pesat membuat semua orang tak bisa lepas dari ponsel mereka. Dengan banyaknya media sosial membuat mereka selalu ingin melihat ponselnya demi melihat update berita terkini mengenai lingkungannya dan teman-temannya. Bahkan sebelum tidur pun sudah layaknya menjadi "kewajiban" untuk mengecek ponsel terlebih dahulu.

http://inet.detik.com/read/2014/04/29/074939/2568244/398/mau-istirahat-berkualitas-stop-tidur-bareng-ponsel

Razia Software Bajakan di Indonesia Tembus Rp 22 Miliar

Diposting oleh Noordianto Catur | Label: , | Posted On at 03.29

Jakarta - Indonesia masih menjadi salah satu negara dengan tingkat pembajakan software tertinggi. Buktinya, dalam laporan Bussines Software Alliance (BSA), sepanjang tahun lalu ditemukan software ilegal dengan nilai USD 2 Juta atau sekitar Rp 22 miliar.

Jumlah tersebut ditemukan oleh BSA berdasarkan hasil razia yang dilakukan oleh pihak Kepolisian Indonesia sebanyak 91 kali dari awal tahun 2013 hingga Maret 2014.


Tanggapan :

Dunia pembajakan di Indonesia memang semakin menjadi. Indonesia masih dicap buruk sebagai sarang pembajakan. Tidak hanya membajak software -software buatan luar negeri, buatan dalam negeri pun cukup banyak. Peran pemerintah disini sudah pada jalan yang benar dengan sering merazia software-software bajakan yang beredar, tinggal masyarakat Indonesianya saja yang harus menyadari betapa merugikan aksi pembajakan tersebut.


http://inet.detik.com/read/2014/04/29/151755/2568828/399/razia-software-bajakan-di-indonesia-tembus-rp-22-miliar

Contoh Tulisan Ilmiah

Diposting oleh Noordianto Catur | Label: | Posted On Minggu, 13 April 2014 at 08.34

Penerapan Augmented Reality Berbasis Lokasi dalam Mobile Virtual Tour

          Perkembangan teknologi telepon pintar yang didukung komponen perangkat keras seperti kamera, Wi-Fi, GPS, dan sebagainya, serta oleh sistem operasi platform mobile seperti Android, iOS, Symbian, dan sebagainya mendorong maraknya implementasi berbagai teknologi di lingkungan mobile, termasuk teknologi mobile virtual tour. Mobile virtual tour adalah aplikasi yang digunakan untuk menemukan lokasi serta informasi terkait lokasi tersebut melalui perangkat mobile. Makalah ini membahas pemanfaatan teknologi augmentedreality berbasis lokasi dalam pembangunan mobile virtual tour.Augmented reality berbasis lokasi merupakan perpaduan dua teknologi, yaitu augmented reality (AR) dan location-basedservice (LBS).
          Sistem yang diimplementasikan difokuskan untuk menyelesaikan masalah interaktifitas pada mobile virtual tour, yang mencakup pengintegrasian berbagai jenis konten seperti teks, gambar, dan video untuk menampilkan informasi, serta penerapan prinsip user generated content yang memungkinkan penambahan data dilakukan oleh pengguna sehingga proses pengumpulan data menjadi praktis. Sistem yang dikembangkan mengikuti arsitektur client-server, dengan client terdiri dari aplikasi web dan aplikasi mobile. Aplikasi mobile diimplementasikan menggunakan sistem operasi Android. Data utama yang digunakan disebut POI (Pointof Interest) yang merepresentasikan objek menarik di sekitar pengguna. Informasi lokasi POI disimpan dalam koordinat lintang (latitude) dan bujur (longitude).
          Metode pemetaan lokasi POI di dunia nyata terhadap posisi POI di layar perangkat memanfaatkan sudut antara lokasi POI dengan arah pandang kamera serta kemiringan perangkat terhadap garis horizon. Hasil pengujian menunjukkan bahwa teknologi augmentedreality berbasis lokasi dapat mengintegrasikan berbagai tipe konten untuk menyediakan informasi, namun masalah yang dihadapi adalah kecilnya akurasi informasi lokasi yang diperoleh melalui komponen GPS (Global Positioning System) pada perangkat mobile ketika aplikasi digunakan di ruangan tertutup. Sementara itu, pengujian lain menunjukkan user generated content dapat dipertimbangkan sebagai cara untukmengumpulkan data secara praktis, namun kelemahannya adalah tidak ada jaminan kebenaran data karena tidak ada mekanisme validasi masukan.

Analisa : Setelah membaca tulisan diatas saya dapat menganalisa bahwa penerapan augmented reality berbasis lokasi dalam mobile virtual tour dengan mengimplementasikan sistem operasi android dengan penambahan data maka pengguna memungkinkan kemudahan dalam mendapatkan data dengan praktis. Mobile virtual ini adalah aplikasi yang digunakan untuk menemukan lokasi serta informasi terkait lokasi tersebut menggunakan mobile. Sehingga ketika kita berada di suatu tempat dan ingin mencari tempat atau lokasi tujuan, kita dapat menggunakan aplikasi ini dan memberikan data atau informasi dengan praktis dan cepat. Namun aplikasi ini mempunyai kelemahan yaitu tidak ada jaminan kebenaran data karena tidak ada mekanisme validasi masukan sehingga ke akuratan data atau nformasi yang diberikan belum pasti benar atau akurat.

Aspek Yang Mempengaruhi Kualitas Karya Tulis

Diposting oleh Noordianto Catur | Label: | Posted On at 08.25

Kualitas karya tulis ditentukan oleh beberapa aspek, yaitu :

  • Topik yang menarik

        Yang sangat di perlukan dalam karya tulis adalah Judul. Di mana Judul tersebut harus di buat semenarik mungkin agar pembaca semakin tertarik untuk memahami karya tulis yang telah dibuat oleh penulis. Akan tetapi Judul tidak saja harus mengandung pengertian yang tepat untuk melukiskan seluruh isi karya tulis tetapi syarat-syarat untuk berhubungan dengan gramatikapun harus terpenuhi. Judul harus dapat mencakup ide yang paling pokok dari seluruh isi karya tulis tersebut.

Pemilihan Topik Masalah Penelitian.

Pemilihan dan penentuan masalah penelitian merupakan tahap awal dari suatu penulisan karya tulis ilmiah. Pemilihan topik masalah ini sangat menentukan arah kegiatan penulisan karya tulis berikutnya.

A. Sumber
Langkah awal dari suatu penulisan tesis adalah pemilihan dan penentuan masalah penelitian. Pemilihan masalah ini merupakan langkah yang menentukan arah kegiatan selanjutnya. Namun demikian, pemilihan masalah ini bukanlah suatu pekerjaan yang sederhana dan mudah.

Masalah penelitian yang akan digunakan oleh penulis dapat bersumber (berasal) dari :
1. Penulis sendiri
2. Orang lain seperti : para ahli,dosen, atau teman anda sendiri
3. Buku referensi dan bahan bacaan yang telah dibaca oleh penulis

Masalah sustu karya tulis ilmiah,biasanya tidak muncul; dan diperoleh begitu saja. Masalah tersebut merupakan perwujudan dari hal atau kejadian yang perlu diungkapkan, masalah penelitian dapat muncul dari adanya kesenjangan (gap) antara yang seharusnya (menurut teori, konsep) dengan kenyataan yang terjadi di lapangan (praktek) berupa fakta, seperti :
1. Terdapat hilangnya informasi sehingga menimbulkankesenjangan pada pengetahuan kita.
2. Terdapat hasil yang saling berlawanan dari penerapan teori dengan fakta di lapangan (praktek)
3. Terdapat fakta yang memerlukan penjelasan lebih lanjut.

Dari salah satu area yang telah dipilih dan yang akan digunakan, perlu dilakukan identifikasi masalah yang lebih spesifik.

A. Keterbatasan
Suatu topik masalah harus merupakan topik masalah yang baik bagi anda, sehingga anda akan menaruh perhatian dan mempunyai dorongan yang kuat untuk melaksanakan dan menyelesaikan penulisan tersebut hingga selesai.

Dalam memilih dan menentukan topik masala, acapkali kita menemukan beberapa keterbatasan ( 5 M ) yang harus disesuaikan dengan kebutuhan, yaitu :

1. Minat
Masalah sebaiknya sesuai dengan minat anda. Usahakan agar masalah yang akan dipilih sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Masalah yang kurang sesuai dengan minat, akan menghambat konsentrasi dan keseriusan dalam penyelesaian karya tulis ilmiah tersebut.


2. Mampu dilaksanakan
Masalah yang akan dipilih harus bisa dilaksanakan dengan baik, karena penulis harus :

a. Mampu menguasai materi, teori dan konsep.
Penulis harus mampu menguasai materi atau teori/konsep yang melatar belakngi masalah tersebut, dan sekaligus menguasai metode pemecahannya.

b. Mempunyai waktu yang cukup.
Peneliti harus dapat memperkitrakan penggunaan waktu yang cukup dan tepat untuk menyelesaikan karya tulisnya.

c. Mempunyai tenaga pelaksana yang terlatih dan cukup
Bila diperllukan, penulis harus dapat mempersiapkan tenaga pembantu yang sudah menguasai materi dan terlatih serta jumlah yang memadai.


d. Mempunyai cukup dana
Penulis harus dapat menghimpun dana yang diperlukan.
1. Mudah dilaksanakan.


Penelitian dapat dilaksanakan karena cukup faktor pendukung seperti :
a. Data cukup tersedia
b. Ijin dapat diperoleh dari yang berwenang

2. Mudah dibuat masalah yang lebih luas
Masalah yang telah dipilih sebaiknya dapat dikembangkan lagi sehingga dapat disusun rancangan yang lebih kompleks untuk penelitian berikutnya.


3. Manfaat
Penelitian harus bermanfaat dan dapat digunakan hasilnya oleh orang tertentu atau kelompok masyarakat dalam bidang tertentu yang akan dilakukan.

Untuk itu, anda harus mengamati kembali kelima faktor yang dapat mempengaruhi pemilihan masalah yang sesuai dengan pertimbangan anda.

  • Mudah di pahami oleh pembaca


     Aspek ini merupakan aspek lanjutan dari sebelumnya, dimana saat pembaca melihat judul yang menarik. Namun saat membaca membuat mengantuk atau bosan, tidak mustahil sang pembaca langsung menutup laman tersebut. Tipsnya adalah :

   - Jangan memberi terlalu banyak teks yang di tampilkan
   - Gunakan kombinasi gambar dan warna
   - Gunakan bahasa yang familiar di telinga masyarakat atau berikan penjelasan setelahnya
  
     Salah satu tujuan penulisan buku adalah agar buku tersebut menarik pembacanya adalah mudah dipahami. Kemenarikan suatu buku tidak saja dari isi materi yang disajikan tetapi juga sosok tampilan buku. Buku yang terlalu tebal, penuh dengan tulisan mungkin kurang menarik bagi kelompok  pembaca tertentu. Sebab itu sangat penting untuk mengetahui kepada siapa buku anda akan ditujukan. Buku bagi kelompok anak-anak, tentunya disajikan dengan sosok yang meriah, warna-warni, ceria sesuai dengan kehendak mereka.